Home » Android Cara Mengatasi Pulsa Tersedot (Semua Operator GSM) Fenomena pulsa perdana yang berkurang sendiri memang masih ada sampai saat ini. Masih banyak teman-teman saya yang sering mengalaminya. Ketika baru beli pulsa, misal 10.000 nih, pas dicek ternyata hanya tersisa 7.000 saja. Lalu yang 3.000 lari kemana? Bagi yang masih awam, pasti mereka akan bingung, “kok bisa ya, pulsanya berkurang sendiri, padahal belum dipakai sama sekali.” Saya dulu juga seperti itu, mengalami kepanikan saat pulsa berkurang sendiri. Nah, untuk saat ini, saya pribadi sudah agak tenang karena sudah tahu penyebab serta cara mengatasi pulsa yang tersedot. Penasaran? Silahkan simak penjelasan lengkapnya berikut ini. Penyebab Pulsa Berkurang Sendiri Setelah bingung kenapa pulsa bisa berkurang (saat itu), akhirnya saya mencari tahu dengan flashback aktivitas yang sebelumnya saya lakukan. Pada dasarnya, pulsa yang tiba-tiba tersedot disebabkan oleh paket yang tanpa sadar terdaftar pada nomor yang digunakan. Jadi, setiap kita mengisi pulsa, secara otomatis langsung berkurang untuk memperpanjang paket tersebut karena paket tersebut menggunakan perpanjangan otomatis. Nah, disini saya menemukan 3 hal yang paling sering dilakukan oleh pengguna seluler sehingga pulsanya sering berkurang. Klik Link Sembarangan Sebenarnya kurang tepat kalau dikatakan sembarangan, lebih tepatnya salah klik link sih. Hampir semua pengguna seluler, pasti menggunakan internet juga. Di internet, terdapat berbagai macam link yang isinya juga bermacam-macam pula. Nah, ketika Anda hendak mengunduh sesuatu, lagu misalnya, pasti ada banyak sekali link yang dipaparkan. Dalam blog tersebut, sebenarnya hanya ada satu link yang benar-benar link unduh. Yang lainnya iklan semua. Ketika Anda salah klik link, maka bisa saja pulsa Anda akan berkurang setiap kali top up. Membalas SMS Layanan Semua operator GSM, pasti punya layanan yang sering dipromosikan melalui SMS. Ada juga penyedia yang bukan operator namun mempromosikan layanannya melalui SMS ke HP Anda. Sebenarnya, yang berbahaya bukan layanan dari operator GSM, melainkan layanan dari penyedia yang kurang jelas, contohnya promo game 15rb/bulan. Bahkan bukan dari operator saja, sekarang banyak penipuan yang mengatasnamakan sebuah provider. Nah, promo layanan semacam itulah yang juga menyebabkan pulsa tersedot otomatis. Hal ini terjadi bila Anda membalas pesan tersebut. Pasti ada lah diantara pengguna seluler yang pernah membalas SMS tersebut dan akhirnya tekena sedot pulsa. Pulsa Digunakan Operator Penyebab ini saya temukan pada 6 April 2020 ketika menggunakan kartu perdana Axis. Jadi, pulsa yang baru masuk digunakan oleh operator sehingga berkurang sendiri. Maksudnya begini… Jadi, setiap operator pasti memiliki layanan seperti SMS, Paket Data, ataupun Telepon. Ketika kita menggunakan layanan tersebut, maka pulsa akan berkurang secara otomatis. Nah, nanti akan saya paparkan juga cara lock layanan tersebut agar tidak menggunakan pulsa kita. Jadi, ketika baru isi ulang, pulsa kita tidak akan tersedot oleh layanan operator. Cara Mengatasi Pulsa Berkurang Sendiri Untuk mengatasi pulsa berkurang sendiri pada setiap operator, mungkin caranya sedikit perbeda ya antara operator satu dengan yang lainnya. Jadi, silahkan pilih operator yang Anda gunakan. Daftar Isi Kartu Axis / XLKartu IndosatKartu ThreeKartu TelkomselKartu SmartfrenSemua Operator Kartu Axis / XL Alasan saya menempatkan Axis di nomor pertama karena saya pengguna Axis. Dan kebetulan, saya sudah menggunakan kartu saya mulai 2013 sampai sekarang 2020. Jadi, saya benar-benar tahu mana sih yang merupakan layanan penyedot pulsa Axis. Dalam langkah ini, saya akan memberikan 2 cara untuk mengatasi pulsa Axis (berlaku untuk XL juga) yang berkurang sendiri. Cara pertama menggunakan aplikasi AXISnet dan cara kedua menggunakan DIAL. Cara Pertama: Aplikasi AXISnet Pertama, download dan install AXISnet di Play Store.Setelah itu, login menggunakan nomor Axis Anda.Selanjutnya, klik icon gembok di pojok kanan > centang semua pilihan > klik Simpan. Jika sudah, maka akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini dan icon gembok berubah warna menjadi hijau. Selesai. Setelah mengaktifkan fitur di atas, pulsa Anda tidak akan berkurang lagi karena layanan SMS, Paket Data, dan Telepon sudah di lock. Jika ingin mengaktifkan kembali layanan tersebut, cukup hilangkan centang saja. Cara Kedua: DIAL Pertama, buka aplikasi Telepon di HP Anda.Setelah itu, ketik *123*66# lalu tekan dial. Jika jendela informasi sudah terbuka, pilih Stop Layanan Lain. Selanjutnya, pilih Berhenti berlangganan dari semuanya dilanjutkan dengan memilih Pastikan untuk berhenti berlangganan dari semua. Terakhir pilih Tidak merasa berlangganan untuk stop semua paket yang tertera pada jendela sebelumnya. Selesai. Penting: Perhatikan tahapan nomor 3. Jika pada jendela tersebut terdapat paket yang Anda daftarkan, silahkan stop paket secara manual saja.Jadi, tugas Anda hanyalah stop paket yang benar-benar asing dan Anda sendiri merasa tidak mendaftarkannya. Kartu Indosat Tidak jauh berbeda dengan kartu sebelumnya, Indosat juga sering mengalami pulsa tersedot. Hal tersebut dikarenakan ada sebuah paket tidak diketahui yang secara otomatis melakukan perpanjangan. Untuk cara mengatasinya juga sama saja, perbedannya terletak pada dial yang digunakan. Anda hanya perlu masuk ke MySelfcare Indosat lalu unreg semua layanan yang terdapat pada halaman tersebut. Berikut caranya: Pertama, ketik *123*44# lalu dial untuk cek MySelfcare Indosat.Setelah itu, Anda akan mendapatkan nomor dial lain yaitu *185#. Silahkan dial *185# lalu tunggu prosesnya. Jika sudah terbuka, pilih Layananku dilanjutkan dengan pilih Unreg SEMUA layanan. Terakhir, Anda tinggal menunggu proses unreg dari pihak Indosat.Selesai. Cara di atas merupakan cara resmi yang diberikan langsung oleh Indosat Ooredoo Care melalui Twitter. Jadi, ketika ada paket di *123*44# dan Anda tidak merasa mendaftarkannya, langsung unreg saja. Kartu Three Untuk kartu Three, Anda bisa melakukan unreg paket penyedot pulsa melalui SMS. Untuk nomornya sendiri, sebenarnya ada bermacam-macam. Jadi, silahkan cari nomor di SMS Anda yang sekiranya asing dan berisi pesan paket tidak jelas. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah salah satu contohnya: Pertama, masuk ke aplikasi Pesan di HP Anda.Setelah itu, cari SMS yang berasal dari nomor asing, seperti contoh di bawah ini yaitu 98686.Silahkan unreg dengan cara ketik unsubp lalu kirim ke nomor tersebut. Jika unreg sudah berhasil, maka akan ada keterangan Anda telah berhenti berlangganan.Selesai. Nomor di atas hanya salah satu contoh saja ya. Jika Anda menemukan nomor lain yang berkaitan dengan paket tidak jelas, Anda bisa langsung melakukan unreg saja. Kartu Telkomsel Untuk saat ini, saya masih mencoba mencari solusi terbaik. Soalnya, penyelesaian dari pulsa Telkomsel yang tersedot masih belum saya temukan.Namun, untuk saat ini, Anda bisa mencoba dial *111# (Kartu Halo) dan *116# (Kartu As dan Simpati) untuk stop paket penyedot pulsa. Kartu Smartfren Sama halnya dengan kartu Telkomsel, saat ini saya masih mencari cara mengatasi pulsa Smartfren yang berkurang sendiri.Kalau nanti sudah saya temukan, secepat mungkin segera diupdate. Untuk sementara waktu, silahkan cek paket di kartu Smartfren Anda, unreg jika ada paket asing. Semua Operator Jadi, pada intinya, Anda hanya perlu mencari paket terdaftar di nomor yang Anda gunakan. Jika terdapat paket asing, Anda bisa langsung melakukan unreg pada paket tersebut. Ini berlaku untuk semua operator ya. Kode dial yang saya berikan di atas mungkin hanya salah satu contoh saja, bisa jadi masih ada kode dial lain yang bisa digunakan untuk unreg paket penyedot pulsa. Tips Agar Pulsa Tidak Berkurang Sendiri Untuk mengantisipasi terjadinya pulsa yang berkurang sendiri, sebaiknya hindari klik link sembarangan (di internet) dan juga jangan pernah sekalipun membalas SMS dari operator atau nomor yang tidak jelas. Hal di atas dimaksudkan agar nomor Anda tidak berlangganan paket secara otomatis. Yang saya tahu, penyebab utama pulsa tersedot adalah hal-hal yang saya sebutkan di atas. Jadi, cukup dihindari saja. Mungkin hanya ini saja artikel yang dapat saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan membantu mengatasi pulsa yang berkurang sendiri.
Sudah pasti masalahnya di kartunya itu. Silahkan coba cara di atas, kalau masih belum bisa silahkan hubungi CS provider terkait. Balas
kl saya permasalahnnya bgini, pulsa tiap hari tersedot tapi ktika dicek *123*66# yg muncul tdk ada layanan yang diikuti… nah lalu bgmana jika demikian? Balas
Wah, kalau sudah begitu, lebih baik langsung hubungi CS provider yang Anda gunakan saja agar mendapatkan penjelasan yang lebih lengkap. Balas
Untuk Telkomsel nya ga work bro, ada saran lain kah? Soalnya kadang pulsa tiba tiba kurang sendiri, padahal kartu cuma sekedar buat telfon aja. Ga pernah buat daftar paket apa apa Balas
Sudah terinstal AXISnet dan telah dilakukan cara 1. Klik gembok dan sdh dicentang semua fitur. Berapa jam nanti utk mngecek berkurang atau tidaknya pulsa dasarnya, dk Haris? Terimakasih untuk bantuannya. Semoga sukses. Balas
Pada intinya, fungsi lock pada AXISnet digunakan untuk mengunci penggunaan pulsa pada Paket Data, Telepon, SMS, dan lainnya. Jadi, ketika Anda mengaktifkan fitur tersebut, pulsa Anda tidak akan berkurang. Balas
Pulsa telkomsel saya selalu tersedot 6600 syaa bingung cara memberhentikannya waktu itu saya soalny balas pesan paketan apa gitu sy lupa sampe skrg terus tersedot, saya sudah lakukan *116# yang anda cantumkan pada blog tidak bisa di akses Balas
Kalau tidak ada di dial *116#, bisa coba di menu paket lainnya. Jika terdapat paket asing (Anda tidak merasa mendaftar), langsung unreg saja. Balas
Memang nggak selalu sama sih, soalnya paketnya bisa berbeda. Intinya sih, stop paket yang dirasa asing aja. Balas
Emang nggak semua kartu bisa pake cara itu gan, bisa jadi ada dial lain. Kalau emang nggak bisa, coba kontak CS Telkomsel langsung aja.
Biasanya, paket penyebab pulsa tersedot itu berbeda antara kartu 1 dengan kartu lainnya, termasuk dengan cara mengatasinya. Balas