Cara Mempercepat HP Android Lemot Tanpa Root

Kinerja yang optimal pada Android tentu akan membantu penggunanya dalam menyelesaikan berbagai aktivitas, mulai dari yang sifatnya sebatas hiburan sampai hal yang menyangkut pekerjaan.

Terkhusus Anda yang gemar bermain game, kinerja Android yang cepat pasti sangat dibutuhkan. Pasalnya, hampir semua game saat ini membutuhkan kinerja yang lebih agar bisa berjalan dengan lancar.

Nah, bagi Anda yang masih sering merasakan lemot pada Android dan ingin mempercepat kinerjanya, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa cara yang bisa digunakan.

Cara Mempercepat Kinerja Android

Cara ini saya khususkan untuk pengguna Android yang belum melakukan root. Dengan mempercepat kinerja Android tanpa root, maka Anda tidak perlu khawatir terjadi bootloop ketika melakukan kesalahan.

Baiklah, berikut adalah cara yang bisa Anda coba:

Install Aplikasi Secukupnya

cara mempercepat android root

Secara default, aplikasi bawaan Android hanya sedikit saja. Jadi, ketika Anda merasakan kinerja yang sangat cepat ketika pertama kali menggunakan Android, maka itu sangat wajar.

Namun, ketika Anda sudah mulai menginstall berbagai macam aplikasi, maka kinerja Android akan semakin lambat. Hal ini berlaku pada semua merk HP Android ya, tidak pandang bulu.

Saran saya, silahkan install aplikasi yang sekiranya benar-benar dibutuhkan saja. Jika saat ini terdapat aplikasi yang tidak pernah dipakai, maka lebih baik diuninstall saja agar Android menjadi lebih cepat.

Sisakan Penyimpanan Internal

cara mempercepat android tanpa root
Gambar: techzillo.com

Penyimpanan internal adalah memori yang digunakan untuk menyimpan semua file sistem Android dan juga aplikasi yang terinstall. Jika penyimpanan ini penuh, biasanya Android akan menjadi lemot.

Mungkin, masalah ini tidak akan terjadi pada Android yang sudah memiliki penyimpanan internal yang besar. Namun, bagi yang penyimpanan internalnya masih 8GB ke bawah, masalah ini adalah masalah yang cukup serius.

Untuk menghemat penyimpanan internal, silahkan simpan semua data Anda di SD Card. Jadi, penyimpanan internal hanya khusus untuk menyimpan file aplikasi saja sehingga tidak cepat penuh.

Hemat Penggunaan RAM

cara mempercepat hp android tanpa root
Gambar: androidcentral.com

RAM adalah sebuah hardware yang berfungsi untuk menjalankan semua proses di Android. Jadi, ketika Anda membuka 2 aplikasi, maka kedua aplikasi tersebut akan dijalankan oleh RAM.

Ketika sebuah HP Android memiliki RAM yang kecil, maka besar kemungkinan HP tersebut cenderung cepat lemot. Sebab, proses yang harus dijalankan pada sistem Android itu cukup banyak.

Tapi tenang, Anda bisa menyiasatinya dengan membuka aplikasi secukupnya. Jadi, ketika ada aplikasi yang sudah tidak Anda gunakan sama sekali, silahkan langsung tutup aplikasi tersebut.

Bersihkan Home Screen

cara mempercepat hp android samsung
Gambar: twitgoo.com

Biasanya, pengguna Android akan mengusahakan untuk mempercantik tampilan home screen, entah dengan menambahkan widget, menyusun icon aplikasi, ataupun yang lainnya.

Perlu Anda ketahui, widget dan icon aplikasi yang terdapat pada home screen ternyata bisa menjadikan kinerja Android menjadi menurun, loh. Untuk itu, silahkan kurangi widget dan icon aplikasi tersebut dengan menghapusnya.

Saran saya, pasang widget yang memang benar-benar dibutuhkan saja, misal widget jam dan cuaca, widget sticky notes, dan lainnya. Intinya, hanya pasang widget yang dibutuhkan saja.

Selain untuk mempercepat Android, cara ini juga bisa digunakan untuk menghemat baterai Android. Baca selengkapnya di artikel berikut ini.

Matikan Sinkronisasi Otomatis

cara mempercepat hp tanpa aplikasi
Gambar: cnet.com

Sinkronisasi otomatis berfungsi untuk menghubungkan HP Android Anda dengan beberapa aplikasi seperti Gmail, Calender, Contact, dan aplikasi lainnya.

Ketika fitur ini hidup, maka Anda tidak perlu melakukan sinkronisasi secara manual. Namun, kekurangannya, Anda harus rela karena fitur ini membuat kinerja Android sedikit lambat.

Untuk itu, Anda memiliki opsi untuk mematikannya. Jika memang ingin mematikan sinkronisasi untuk semua aplikasi, Anda bisa mematikannya dengan klik icon Sync di notification panel.

Gunakan Launcher Ringan

cara meringankan android
Gambar: androidcentral.com

Secara default, setiap Android akan menggunakan launcher bawaan masing-masing. Namun, terkadang launcher yang digunakan sangat berat sehingga mengganggu kinerja Android.

Untuk itu, Anda bisa menggunakan launcher ringan yang banyak tersedia di Google Play Store agar kinerja Android Anda semakin cepat. Saran saya, silahkan gunakan Nova Launcher karena memang benar-benar ringan.

[Update] Di bawah ini adalah beberapa pilihan launcher ringan untuk Android:

  • Rootless Launcher
  • Smart Launcher 5
  • Evie Launcher
  • Niagara Launcher
  • POCO Launcher
  • Holo Launcher
  • Google Now

Silahkan pilih launcher yang sesuai dengan kesukaan Anda. Agar lebih mantap dengan launcher tersebut, Anda bisa melihat review dari penggunanya melalui halaman yang disediakan di Google Play Store.

Upgrade OS Android

cara mempercepat kinerja android
Gambar: oomph.co.id

Biasanya, upgrade Android dilakukan untuk memperbaiki bug ataupun dalam rangka penambahan fitur. Selain itu, upgrade OS juga bisa digunakan untuk mengoptimalkan kinerja Android.

Tapi harus ingat, jangan asal upgrade OS Android ya. Usahakan OS yang hendak Anda gunakan sudah benar-benar stabil. Kalau masih versi beta, lebih baik jangan terburu-buru. Silahkan sabar dan tunggu sebentar.

Untuk penjelasan lengkap mengenai upgrade Android, silahkan baca cara upgrade Android. Kalau masih perlu referensi lain terkait upgrade, silahkan gunakan Google untuk bertanya agar tidak salah langkah.

Lakukan Factory Reset

cara meningkatkan performa hp
Gambar: meedios.com

Ini adalah cara terakhir yang bisa Anda gunakan untuk mempercepat Android. Namun, sebelumnya Anda harus melakukan backup data penting terlebih dahulu agar tidak hilang.

Untuk melakukan factory reset, ada beberapa cara yang bisa digunakan, yaitu melalui Pengaturan dan Recovery. Namun, saya lebih menyarankan menggunakan Recovery saja karena bisa lebih optimal.

Kegunaan factory reset selain mengembalikan performa agar baterai menjadi lebih hemat adalah bisa menghapus virus di Android. Jadi, jika Android Anda sedang terkena virus, bisa diatasi dengan cara ini.

Nah, itulah cara mempercepat kinerja Android yang bisa Anda gunakan. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan menambah wawasan kita semua.

Charis

Pemuda Magelang yang suka dengan komputer dan menulis blog.

Update:

Tinggalkan komentar